Jumat, 22 November 2013
Cara Menghapus Virus autorun.inf Melalui CMD (Command Prompt)
Kali ini saya akan memberikan cara bagaimana menghapus virus autorun.inf.
Pasti agan-agan semua tidak asing dengan virus ini, yang mempunyai file auturon.inf, recycler, copy of shortcut to (1)(2)(3)(4) pada flashdisk agan dan setelah dihapus akan muncul lagi. Virus ini memang cukup bandel tapi tidak terlalu berbahaya. Dan cara-caranya ada di bawah.
1. Buka Run dengan menekan Windows + R.
2. Ketik "cmd" tanpa tanda kutip lalu klik OK.
3. Masuk ke ke flashdisk agan. Misalnya G:
4. Untuk melepas attribut system, hidden, read only Ketik "attrib -r -a -s -h *.* tanpa kutip.
5. Tinggal Ketik "del autorun.inf" (tanp kutip) untuk menghapusnya.
6. Tinggal Restart Komputer agan. Virus telah hilang :D
Kegunaan :
attrib : dipergunakan untuk mengubah atribut sebuah file.
R : adalah perintah untuk
menghilangkan mode “Read Only”
A : adalah perintah untuk
menghilangkan mode “Archive”
S : adalah perintah untuk
menghilangkan mode “System”
H : adalah perintah untuk
menghilangkan mode “Hidden”
del : adalah perintah untuk
menghapus file.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar